SOGO Sun Plaza Medan Hadir dengan Tampilan Baru

SOGO Sun Plaza Medan Hadir dengan Tampilan Baru

SOGO Department Store dengan bangga mengumumkan Grand Opening tampilan baru dari SOGO Sun Plaza Medan. Acara ini merupakan bagian dari perayaan 35 tahun perjalanan SOGO di Indonesia dalam menghadirkan pelayanan belanja terbaik bagi masyarakat.

Sebagai salah satu department store terkemuka di Indonesia, SOGO selalu berkomitmen untuk memberikan layanan, produk, dan pengalaman belanja yang inovatif. Dengan konsep yang lebih modern, SOGO Sun Plaza Medan kini hadir dengan tata letak baru yang lebih nyaman, Pilihan produk yang lebih lengkap, Serta pelayanan eksklusif yang semakin memanjakan pelanggan.

Perayaan Grand Opening ini yang di gelar pada Kamis, 27 Februari 2025, dihadiri sederet tamu undangan, termasuk VVIP Costumer SOGO yang tak sekedar berkesempatan berbelanja dengan diskon spesial, tetapi juga menikmati sajian entertainment yang di suguhkan oleh SOGO Sun Plaza, antara lain fashion show, konsultasi kecantikan, games, promosi spesial, hingga penampilan eksklusif dari artis ternama, Anggi Marito.

"Melalui tampilan terbaru ini, SOGO Sun Plaza Medan ingin semakin memperkuat posisinya sebagai department stroke premium dengan pengalaman belanja yang lebih nyaman dan menyenangkan. SOGO selalu percaya bahwa kepuasan pelanggan adalah prioritas utama. Oleh karena itu, kami terus berusaha menghadirkan pelayanan eksklusif dan juga beragam program menarik yang dapat meningkatkan pengalaman belanja Anda," ungkap Arnolda Ratnawati, Selaku Operation Director of SOGO Indonesia.

Selain tampilan dan pelayanan yang semakin inovatif, SportsDirect juga akan melengkapi SOGO Sun Plaza dan akan dibuka pada 21 Maret 2025 mendatang dengan beberapa brand olahraga ternama di dunia dan hadir eksklusif di Kota Medan, seperti Carlton, Dunlop, Slazenger, Pinnacle, USA Pro, No Fear. Perlengkapan Boxing, seperti Everlast dan Lonsdale, serta perlengkapan aktivitas luar seperti Karrimor dan Gelert.

Komitmen SOGO untuk Melayani Semua Pelanggan Setianya 

Sejak pertama kali hadir di Indonesia, SOGO telah menjadi destinasi belanja pilihan bagi masyarakat dengan menghadirkan produk fashion, kecantikan, dan gaya hidup dari berbagai brand ternama dunia. Dengan dukungan dari grup Mitra Adiperkasa (MAP) dan Penen Lestari Indonesia (PLI), SOGO terus berkembang dan berinovasi untuk menghadirkan koleksi terbaik bagi pelanggan di Indonesia.

Tentang SOGO

SOGO merupakan department store di Indonesia yang telah mempertahankan eksistensinya selama lebih dari 35 tahun di bawah naungan PT Panen Lestari Indonesia, salah satu anak perusahaan dari PT Mitra Adiperkasa Tbk. SOGO menawarkan jajaran produk lokal dan internasional, antara lain Cosmetics and Fragrances, ladies and Mens Fashion, Kidsweer, Accessories, dan Homeware.

Gerai SOGO Indonesia pertama kali dibuka pada tahun 1990 di Jakarta dan sudah berkembang menjadi 17 gerai yang terbesar secara strategis di 7 kota besar Indonesia. Sebagai salah satu konsep ritel paling sukses di Indonesia, SOGO bertujuan untuk memenuhi kebutuhan dan gaya hidup masyarakat di Indonesia serta berusaha untuk dapat terjangkau dan tersedia bagi semua orang.

Gerai-gerai SOGO saat ini tersedia di Plaza Senayan, Pondok Indah Mall 2, Mall Kelapa Gading, Emporium Pluit, Central Park, Kota Kasablanka, Lippo Mall Puri, Supermall Karawaci, Paris Van Java Bandung, Plaza Tanjungan 4, Galaxy Mall, Pakuwon Mall, Bali Collection, Bali Discovery, Sun Plaza Medan, Delipark Medan, dan Big Mall Samarinda.

Tentang PT Mitra ADIPERKASA TBK

MAP memiliki portofolio lebih dari 150 brand kelas dunia dari department stores, sports, fashion, kids, food & beverage, hingga lifestyle. Per akhir September 2024, MAP mengoperasikan 3.463 gerai ritel di lebih dari 80 kota di Indonesia. Konsep ritel utama yang dikelola antara lain :

 Department Stores :

SOGO, Seibu, Galeries Lafayette, The Foodhall.

Fashion & Beauty :

Zara, Marks & Spencer, Kipling, Cotton On, Mango, Massimo Dutti, Swarovski, Zara Home, Boots, Sephora.

Active (Sports & Leisure) :

Sport Station, Planet sports Asia, Foot Locker, Converse, Golf House, Reebok, Skechers, Onitsuka Tiger, Staccato, Clarks.

Kids :

Kidz Station, Smiggle, Lego.

Digital : 

Digimap, Digiplus

Food & Beverage : 

Starbucks, Pizza Marzano, Krispy Kreme, Cold Stone Creamery Ice Cream, Godiva, Genki Sushi, Subway

Others :

Alun Alun Indonesia.

Kembali ke blog